Bagaimana cara meningkatkan produktivitas susu kambing perah etawa ras kaligesing?
Jawab: Sebagai penghasil susu, kambing perah etawa ras kaligesing tergolong rendah produktivitas susunya jika dibandingkan dengan kambing jenis alpine, saanen, toggenburg, dan anglo nubian. Akan tetapi, iklim dan kualitas pakan juga berpengaruh terhadap produktivitas susu. Selain itu, produktivitas susu juga dipengaruhi faktor genetik dan pola pemeliharaan, yaitu pemberian pakan, pemijatan dan perawatan ambing, air minum, pemberian vitamin dan mineral, serta teknik pemerahan. Berikut adalah salah satu contoh untuk meningkatkan produktivitas dan kualitas susu kambing perah etawa ras kaligesing. 1. Berikan pakan legum dan hijauan dengan kandungan.
1. Berikan pakan legum dan hijauan dengan kandungan protein yang cukup tinggi. Hal ini karena akan mempengaruhi kadar lemak susu yang dihasilkan. Umumnya legum dan hijauan yang diberikan adalah daun singkong, gliricidia, kaliandra, turi, daun sengon, daun nangka, mahoni, rumput Taiwan, dan rumput gajah. Waktu pemberian pakan hijauan di pagi hari sebelum pakan tambahan diberikan dan sore hari setelah pakan tambahan dengan jumlah minimal 10% dari BBH.
2. Tidak hanya konsentrat, pakan tambahan yang diberikan juga dapat berupa campuran ongok singkong basah, katul padi, dan kedelai pecah rebus. Pakan tambahan ini diberikan pada pagi hari setelah pemberian pakan hijauan dan sore hari sebelum hijauan dengan jumlah 1—2% dari BBH. Komposisi pakan tambahan tersebut yaitu ongok singkong 50%, katul padi 25%, dan kedelai rebus 25%.
3. Cacahan buah pepaya muda dan umbi singkong sangat baik untuk meningkatkan produksi susu. Buah pepaya muda dibelah, dicuci, dan dijemur, lalu dicacah. Sementara itu, umbi singkong dibersihkan dibersihkan kulit arinya, lalu dicacah dan diberikan pada kambing.
4. Air minum disediakan secara ad libitum. Untuk menjaga daya tahan tubuh, berikan vitamin B kompleks seminggu sekali. Selain itu berikan garam dapur dan simpan dalam kandang untuk mencegah kekurangan mineral.
5. Lakukan pemijatan ambing. Biasakan pada pagi dan sore hari sebelum diperah ambing dibasuh dengan air hangat, lalu dipijat dengan posisi telapak tangan ke atas seperti memegang mangkok, lakukan pemijatan ambing ini selama 2—5 menit. Dalam jangka waktu panjang, peningkatan produktivitas susu melalui pemijatan ini dapat mencapai 25% dari total susu yang dihasilkan sebelumnya.
6. Apabila pemerahan dilakukan manual, pastikan semua petugas kandang memiliki kemampuan yang sama pada saat memerah, baik dari cara maupun tekanan tenaga pada ambing saat diperah. Pemutaran musik akan membuat kambing menjadi rileks dan tidak stres.
Baca Daftar Cara Ternak Kambing Lainnya -> Tips Ternak Kambing